Bertempat di Ruang Pragolo Sekretariat Daerah Kabupaten Pati, Jumat (29/07/2016), dilaksanakan Rapat Koordinasi Pengendalian Operasional Kegiatan (RAKORPOK) kegiatan rutin per triwulan oleh BAPPEDA Kab. Pati. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk pengendalian dan pemantauan penggunaan anggaran dan sekaligus evaluasi sejauh mana serapan anggaran SKPD.

RAKORPOK kali ini di hadiri oleh Bupati Haryanto, Sekda Pati Drs. Desmon Hastiono, Plt. Kepala Bappeda Asisten II Setda Kab. Pati Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesra Ir. Pujo Winarno, MM, Kepala DPPKAD Ir. Turi Atmmoko, MM, Kepala Inspektorat Kab. Pati Drs.Sumarsono Hadi MM dan sebagai peserta semua Kepala SKPD, Camat dan Lurah dijajaran Pemkab Pati.

Dalam paparannya Plt. Kepala Bappeda, Pujo Winarno, menegaskan bahwa bagi SKPD yang mempunyai program kegiatan sampai akhir Tahun Anggaran di perkirakan tidak terserap maka anggarannya agar digunakan untuk membiayai program kegiatan lainnya. “Adapun Serapan anggaran SKPD se Kabupaten Pati sampai dengan akhir Bulan Juni 2016 adalah 25,06% Dimana capaian tersebut masih lebih tinggi 1,37% dibandingkan serapan anggaran akhir Bulan Juni tahun 2015 sebesar 23,69%,” jelas beliau. Sedangkan Dana Desa yang sudah terserap sampai dengan tanggal 28 Juli 2016 sebesar Rp. 127.163.430.000,- (51%) dari total Anggaran sebesar Rp. 248.952.687.000,- imbuhnya.